Kabar Medsos – Da’i kondang Ustadz Abdul Somad (UAS) melepas masa dudanya dengan menikahi gadis berusia 19 tahun.
Setelah 2 tahun bercerai sejak akhir 2019 lalu, Ustadz Abdul Somad akhirnya melepas status duda yang disandangnya.
Ustadz Abdul Somad resmi menikah lagi dengan gadis 19 tahun bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud.
UAS menikahi Fatimah Az Zahra pada 16 Ramadan 1442 Hijriah atau 28 April 2021 pada pukul 16.30 WIB.
Resmi menjadi suami-istri, UAS pun mengumumkan kabar bahagia itu melalui akun Instagramnya @ustadzabdulsomad_official, Rabu (28/4/2021).
View this post on Instagram
Dalam unggahan di instagramnya terlihat Ustadz Abdul Somad menggandeng sang istri, Fatimah Az Zahra yang tampil begitu cantik dengan mahkota berkilau di kepalanya.
“Ketika Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wa sallam- mengucapkan selamat pada seorang pria yang menikah, beliau mengucapkan: ‘Semoga Allah memberikan berkah kepadamu, semoga Allah memberkahimu dan Allah satukan kalian berdua dalam kebaikan’,” tulis Ustadz Abdul Somad dalam unggahannya.
Fatimah merupakan warga Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Fatimah lahir di Jombang, 1 Oktober 2001. Fatimah Az Zahra Salim Barabud saat ini berusia 19 tahun.